Gereja Kemah Injil Kingmi Klasis Tigi Pos PI Anugerah Oneibo Rayakan HUT ke-6

Thursday, 21 August 2025 - 21:59 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suasana ibadah syukur HUT ke-6 Gereja Kemah Injil Kingmi Klasis Tigi Pos PI Anugerah Oneibo, 21 Agustus 2025.

Suasana ibadah syukur HUT ke-6 Gereja Kemah Injil Kingmi Klasis Tigi Pos PI Anugerah Oneibo, 21 Agustus 2025.

Deiyai ​​[SINAR BEMO] — 21 Agustus 2025, Gereja Kemah Injil Kingmi Klasis Tigi Pos PI Anugerah Oneibo merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-6 dengan penuh kebahagiaan. Ibadah syukur ini mengangkat tema “Bersatu untuk Membangun Tubuh Kristus” dan dihadiri oleh Koordinator Kingmi Deiyai ​​Pilipus Edowai, S.Th, Ketua Klasis Tigi, para hamba Tuhan, Anggota DPRD Deiyai ​​Antipas Pekei, Badan Pengurus Jemaat (BPJ), warga jemaat, serta simpatisan.

Firman Tuhan disampaikan oleh pengkhotbah yang menekankan pentingnya mencari Tuhan di rumah ibadah.

“Tuhan ada di Gereja. Apapun yang kita kerjakan, kita harus mencari Tuhan terlebih dahulu di rumah-Nya,” tegasnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Mewakili Gembala Sidang, Derek Edowai, S.Th, menyampaikan rasa syukur karena gereja ini dapat berdiri hingga saat ini.

“Puji Tuhan, karena sejak awal berdiri hingga hari ini Tuhan terus ikut serta dalam pelayanan di tempat ini. Terima kasih kepada semua pihak yang hadir, karena pengkhotbah dan acara hari ini sudah direncanakan oleh Tuhan,” ungkapnya.

Pengurus Klasis, Obaja Pakage, S.Th, menegaskan bahwa perayaan ulang tahun gereja adalah momen iman yang wajib dihadiri seluruh jemaat. Ia juga mengingatkan jemaat agar tidak membeda-bedakan gembala dan selalu mendukung pelayanan gereja.

“Hadirnya gereja adalah ladang Tuhan, dan semua jemaat adalah pekerja bersama pendeta serta pengurus jemaat,” katanya.

Sementara itu, Anggota DPRD Deiyai, Antipas Pekei, menekankan pentingnya peran gereja dalam membina generasi muda.

“Gereja hadir untuk anak-anak muda agar mereka dekat dengan Tuhan dan tidak jauh dari sekolah maupun pekerjaan. Saya mengajak generasi muda untuk tetap fokus pada rumah, pekerjaan, dan pelayanan di gereja,” ujarnya.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Bupati Deiyai Hadiri Perayaan Syukur 72 Tahun Misi Katolik di Wilayah Debei
Gebrak Transparansi: Bupati Deiyai Serahkan Dana Hibah Gereja Langsung di Hadapan Jemaat
Sinar Toleransi dari Deiyai: Bupati Mote Serahkan Hibah untuk Masjid Ash-Sidiq di Tengah Dukungan untuk 73 Gereja
Komitmen Merata, Bupati Deiyai Serahkan Hibah Pembangunan untuk 73 Gereja
Pdt. Dr. Benny Giyai: Umat Kingmi Terlalu Tertinggal, Pemimpin Hebat Harus Disiapkan Hari Ini!
Pdt. Yahya Lagoan: Orang Tua Adalah Penyelamat Utama Karakter Anak, Pesan Utama Seminar KINGMI Deiyai
Menangkan Anak, Selamatkan Generasi: Seminar Guru dan Orang Tua di Deiyai
“Kita resmikan gereja ini dalam keadaan apa?”.

Berita Terkait

Sunday, 5 October 2025 - 19:05 WIT

Bupati Deiyai Hadiri Perayaan Syukur 72 Tahun Misi Katolik di Wilayah Debei

Wednesday, 1 October 2025 - 04:19 WIT

Gebrak Transparansi: Bupati Deiyai Serahkan Dana Hibah Gereja Langsung di Hadapan Jemaat

Tuesday, 30 September 2025 - 20:13 WIT

Sinar Toleransi dari Deiyai: Bupati Mote Serahkan Hibah untuk Masjid Ash-Sidiq di Tengah Dukungan untuk 73 Gereja

Sunday, 28 September 2025 - 16:26 WIT

Komitmen Merata, Bupati Deiyai Serahkan Hibah Pembangunan untuk 73 Gereja

Sunday, 28 September 2025 - 10:15 WIT

Pdt. Dr. Benny Giyai: Umat Kingmi Terlalu Tertinggal, Pemimpin Hebat Harus Disiapkan Hari Ini!

Berita Terbaru

Bupati Deiyai, Melkianus Mote, (tengah) secara simbolis menerima bantuan pangan beras dari Bulog di halaman kantor Bupati, Selasa (07/10).

Daerah

Bulog Salurkan Bantuan Pangan Beras ke Masyarakat Deiyai

Tuesday, 7 Oct 2025 - 17:34 WIT