Deiyai [SINAR BEMO] — Pemerintah Kabupaten Deiyai resmi menyalurkan Bantuan Pangan Tahun 2025 kepada masyarakat penerima manfaat. Prosesi penyaluran ini dipusatkan di halaman Kantor Bupati Deiyai pada Kamis (18/12/2025), sebagai bentuk kepedulian pemerintah dalam menjaga ketahanan pangan menjelang Hari Raya Natal.
Program ini merupakan kolaborasi strategis antara Badan Pangan Nasional, Perum Bulog, dan Pemerintah Kabupaten Deiyai melalui Dinas ketahanan Pangan. Untuk alokasi periode November-Desember 2025 ini, pemerintah mendistribusikan sebanyak 340 ton beras Bulog dan 18.000 liter minyak goreng yang menyasar masyarakat di Provinsi Papua Tengah tersebut.
Bupati Deiyai, Melkianus Mote, S.T., dalam arahannya memberikan penekanan khusus terkait prosedur distribusi. Belajar dari pengalaman sebelumnya mengenai adanya aksi perampasan bantuan di tingkat kampung, Bupati menginstruksikan pengawalan ketat dari aparat keamanan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
”Saya tegaskan kepada kepala dinas terkait untuk melibatkan TNI dan Satuan Polisi Pamong Praja dalam proses pembagian. Jika memungkinkan, libatkan juga pihak Kepolisian. Bantuan ini harus sampai ke tangan yang berhak, yaitu masyarakat dobiyo, adama, dan miya,” ujar Melkianus Mote.
Bupati juga memperingatkan dengan tegas agar tidak ada oknum pemuda atau kelompok tertentu yang mencoba merebut bantuan secara paksa. Ia memerintahkan aparat untuk menindak tegas siapa pun yang mengganggu ketertiban distribusi sesuai hukum yang berlaku.
”Ini adalah momen Natal, waktu bagi kita untuk menikmati kedamaian. Bantuan ini bukan barang untuk diperebutkan, melainkan hak masyarakat di tingkat bawah guna menyambut hari raya dengan sukacita,” tambahnya.
Acara diakhiri dengan penyerahan bantuan secara simbolis oleh Bupati kepada perwakilan dari lima distrik. Pemerintah berharap bantuan ini dapat meringankan beban ekonomi keluarga dan memastikan ketersediaan pangan yang stabil bagi seluruh warga Deiyai di penghujung tahun 2025.






