Kepala Dinas Pastikan Tepat Sasaran: Disperindag Deiyai Salurkan Bantuan Tunai untuk Ratusan Pelaku Usaha OAP

Friday, 14 November 2025 - 12:54 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Dinas Perindag Kab. Deiyai, Burno Adii, menyerahkan bantuan tunai kepada salah satu Pelaku Usaha OAP, Jumat (14/11). Bantuan ini diharap dapat mendorong pengembangan usaha mikro di Deiyai.

Kepala Dinas Perindag Kab. Deiyai, Burno Adii, menyerahkan bantuan tunai kepada salah satu Pelaku Usaha OAP, Jumat (14/11). Bantuan ini diharap dapat mendorong pengembangan usaha mikro di Deiyai.

Deiyai [SINAR BEMO] — Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Deiyai menyalurkan bantuan dana tunai langsung kepada ratusan Pelaku Usaha Orang Asli Papua (OAP) bertempat di kantor Disperindag, pada Jumat, 14 November 2025.

​Bantuan ini merupakan komitmen pemerintah daerah melalui Disperindag untuk mendukung dan mendorong pengembangan usaha mikro milik masyarakat asli Papua.

​Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Burno Adii, menegaskan bahwa penyaluran bantuan kali ini telah melalui proses verifikasi yang ketat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

​”Bantuan dana yang kami bagi ini benar-benar kami berikan kepada pengusaha Orang Asli Papua (OAP) yang memiliki usaha sesuai dengan data yang ada di dinas kami,” ujar Burno Adii saat memberikan arahan.

​Burno Adii juga menekankan pentingnya pemerataan bantuan di masa depan. Ia menyatakan bahwa penerima bantuan saat ini tidak akan mendapatkan bantuan serupa pada tahun berikutnya.

​”Bagi mereka yang sudah dapat bantuan saat ini, nanti tahun depan tidak akan dapat bantuan lagi. Kami akan berikan kepada mereka OAP yang memiliki usaha tetapi belum mendapatkan bantuan saat ini,” jelasnya.

​Ia berharap dana yang disalurkan dapat dimanfaatkan secara maksimal. “Harapan saya, dana yang kami berikan saat ini agar dimanfaatkan dengan baik untuk mengembangkan usaha kalian,” tutupnya.

​Senada dengan Kepala Dinas, Bendahara Pengeluaran, Agus Takimai, berharap bantuan ini membawa dampak positif.

​”Jangan melihat dari besaran uang, tetapi harapan kami semoga dengan uang ini, usaha kalian bisa berkembang dan bermanfaat bagi masyarakat Kabupaten Deiyai,” kata Agus Takimai di sela-sela pembagian.

​Salah satu penerima bantuan tunai, Antonius Adii, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Pemerintah Kabupaten Deiyai.

​”Saya berterima kasih kepada pemerintah Deiyai melalui dinas Perindag. Kami bisa terima bantuan tunai langsung untuk mengembangkan usaha kami,” kata Antonius.

​Ia berharap program serupa dapat terus berlanjut. “Harapan kami semoga ke depan bantuan seperti ini harus ada, agar kami pelaku usaha OAP bisa kembangkan usaha kami,” pungkasnya.

 

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Pemerintah Kabupaten Deiyai Luncurkan Program Bibit Babi: Inisiatif Strategis Cetak Peternak “Tonawi”
​Dukung Peternak Lokal, Pemkab Deiyai Salurkan 30 Unit Mesin Pelet Pakan Babi
Disperindag Deiyai Gelar Sosialisasi Peluang Bisnis bagi Pelaku Usaha OAP
Optimalkan PAD, BPPRD Deiyai Gelar Pembinaan dan Pengawasan Pajak serta Retribusi Daerah
Wakil Bupati Deiyai Buka Sosialisasi Perencanaan Pengelolaan Retribusi Daerah
Dinas Pertanian Deiyai Kuatkan Sektor Pertanian Melalui Sosialisasi Perundang-undangan Kelompok Tani
Wakil Bupati Deiyai Buka Sosialisasi Kelompok Tani, Dorong Legalisasi dan Kemandirian Usaha
Kepala Dinas Pertanian Ajak Petani Giatkan Sektor Pangan saat Panen Raya Kol “Topiino Mewei”

Berita Terkait

Friday, 9 January 2026 - 19:37 WIT

Pemerintah Kabupaten Deiyai Luncurkan Program Bibit Babi: Inisiatif Strategis Cetak Peternak “Tonawi”

Monday, 5 January 2026 - 19:34 WIT

​Dukung Peternak Lokal, Pemkab Deiyai Salurkan 30 Unit Mesin Pelet Pakan Babi

Friday, 19 December 2025 - 16:45 WIT

Disperindag Deiyai Gelar Sosialisasi Peluang Bisnis bagi Pelaku Usaha OAP

Tuesday, 16 December 2025 - 16:53 WIT

Optimalkan PAD, BPPRD Deiyai Gelar Pembinaan dan Pengawasan Pajak serta Retribusi Daerah

Thursday, 27 November 2025 - 10:11 WIT

Wakil Bupati Deiyai Buka Sosialisasi Perencanaan Pengelolaan Retribusi Daerah

Berita Terbaru

Bupati Deiyai, Melkianus Mote, ST, saat memberikan amanat dalam Apel Gabungan ASN di halaman Kantor Bupati, Senin (12/1).

Pemerintahan

Bupati Deiyai Tekankan Kedisiplinan ASN dan Pelestarian Budaya Lokal

Monday, 19 Jan 2026 - 07:05 WIT